Biography
Fiona Wang, MM, PCC memiliki background sebagai eksekutif kurang lebih 20 tahun di bidang FMCG dan Retail. Fiona juga berpengalaman sebagai Counselor & Mind Therapist sejak 2009. Ia melayani sebagai Life Coach dan National Public Speaker sejak 2011 serta berpengalaman sebagai Leadership & Corporate Coach sejak 2016. Fiona memiliki credentials Professional Certified Coach dari International Coaching Federation (ICF) dengan jam terbang lebih dari 2.000 jam. Ia mengembangkan Intuitive Coaching karena yakin bahwa semua orang dapat memanfaatkan kedahsyatan Intuitive Mind untuk menyempurnakan Logic Mind dalam mengoptimalkan pengembangan diri dan pencapaian-pencapaian dalam Hidup. Profile Fiona selengkapnya dapat disimak di bit.ly/profileFW.